Tingkatkan Kompetensi dan Kedisiplinan Satpol PP, Bupati Takalar Instruksikan beri Pelatihan

Takalar,– Sebanyak 15 anggota Satpol PP Kab. Takalar dilatih guna meningkatkan kompetensi dan kedisiplinan dalam menjalankan tugas.

Pelatihan ini di selenggarakan di Kodim 1426 Takalar dan berlangsung selama 1 Minggu dari tanggal 03 s/d 08 Maret 2025, dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi Satpol PP dalam menjaga ketertiban dan keamanan.

Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus, MM sangat mendukung pelatihan ini dan berharap dengan adanya pelatihan ini, anggota satpol PP dapat lebih meningkatkan pengetahuan tentang Kedisiplinan, Pengenalan Senjata dan wawasan kebangsaan.

Adapun materi yang diberikan dalam pelatihan tersebut seperti Peraturan dasar Baris berbaris, Peraturan dasar Penghormatan, Peraturan tata cara Upacara, Peraturan tata cara serahterima jaga pos, Pengenalan pengetahuan senjata.

Selain itu, Peningkatan disiplin dan sikap perilaku, Wawasan Kebangsaan dan Pembinaan Fisik.